Tingkatkan Kualitas Kader, UKM PIK-M UAID Sinjai Gelar Orientasi Dasar Yang ke IX

BeritaBenua.com —
Arr
Arrang SazPenulis

SINJAI, Beritabenua--Unit kegiatan Mahasiswa (UKM) Pusat Informasi dan Konseling Mahasiswa (PIK M) Ahmad Dahlan (AD) Universitas Islam Ahmad Dahlan Sinjai menyelenggarakan Orientasi Dasar yang ke IX nya.

Dengan mengusung tema “Transisi Baru Untuk PIK-M yang Berkelanjutan” bertujuan untuk membentuk kader PIK-M yang berkualitas, meningkatkan kesadaran mahasiswa tentang konseling dan pelayanan informasi, serta membangun kerjasama dengan instansi pemerintah, kegiatan ini berlangsung di Aula KONI Kab. Sinjai, untuk acara pembukaan. Senin, (20/01/2025) pagi tadi.

Kepala DP3AP2KB yang hadir dalam acara pembukaan tersebut, dalam sambutannya menyampaikan semoga kedepannya selalu bekerjasama dan membantu program pemerintah.

"Selamat datang kepada calon kader PIK M , semoga PIK M Kedepannya selalu bekerjasama dengan DP3AP2KB dan BKKBN. Dirinya pun berharap agar PIK M ini dapat membantu pemerintah mengedukasikan apa yang menjadi Program Kerjanya, seperti Bangga Kencana, Ini genting (pencegahan stunting) dll. Selain itu, kepala dinas DP3AP2KB akan selalu mensupport dan tidak akan lepas tangan dengan selalu memberikan sumbangsi agar PIK M semakin maju, "katanya.

Selain itu, Rektor UIAD Sinjai diwakili oleh Wakil Rektor III UIAD Sinjai yang hadir dalam acara pembukaan Orientasi Dasar ke-IX, turut menyampaikan ucapan selamat bergabung kepada calon kader dan sukses untuk PIK M, dirinya pun berharap agar kader dapat memberikan edukasi atau menjadi konselor untuk teman sebayanya terkait konseling, Kespro dan lai lain.

Informasi tambahan, Orientasi Dasar ke-IX ini selain pembukaan di Aula KONI Kab. Sinjai, juga dipusatkan di Kampus UIAD Sinjai untuk Indoor, dan sementara kegiatan lapangan, rencananya bakal dilakukan di Desa Lasiai, Kecamatan Sinjai Timur, Kabupaten Sinjai.

    Tim Editor

    Beritabenua
    BeritabenuaEditor

    Berita Terkait

    Cover
    Berita Terkini

    Kembali Bersama Mahasiswa UMSi, Serda Johny Edukasi Penggunaan HP ke Pelajar

    Beritabenua 6 hari lalu

    Baca
    Cover
    Berita Terkini

    KKN-T 113 Unhas Sosialisasi Pencegahan Stunting dengan Gizi Seimbang di Desa Tarowang

    Arrang Saz 7 hari lalu

    Baca
    Cover
    Berita Terkini

    Bersama Mahasiswa UMSi, Babinsa Johny Edukasi Bahaya Narkoba di Sekolah

    Beritabenua 7 hari lalu

    Baca
    Cover
    Berita Terkini

    Kolaborasi Dakwah Pelosok Sukses Tebar Wakaf Quran di Wilayah Terpencil SulBar

    Arrang Saz 7 hari lalu

    Baca
    Cover
    Berita Terkini

    Dugaan Gratifikasi di Bantaeng, Mahasiswa Demo di Kejati

    Arrang Saz 8 hari lalu

    Baca

    Baru